Pesantren As Sakinah SMA Muhi menggelar Muhadarah dengan tema "Pionir Dakwah, Satukan Ukhuwah, Jadi Da'i Pengubah". Kegiatan ini dilaksanakan SMA Muhi pada 7 September 2023. Pesertanya adalah santriwan Pondok Pesantren As Sakinah SMA Muhi.
Muhadarah ini diisi oleh tiga pemateri. Yaitu Ustad Aqila Reysa Ramadhan yang mengisi materi Menjaga Salat. Ustad Alma Sabiq yang mengisi materi Benci Jadi Cinta, dan Ustad Abyan Dinar yang mengisi materi Tiga Golongan yang Masuk Neraka.
"Kegiatan ini merupakan wujud komitmen kami untuk menyediakan pembinaan spiritual mendalam kepada para santriwan. Semoga kegiatan ini dapat memberikan dampak positif kepada mereka." tutur Brama Kurniawan selaku musyrif. (YUD)