Menjelang memasuki tahun ajaran baru, Muhi melakukan langkah persiapan apik. Bertempat di Grha Keisha Yogyakarta, berlangsung pada hari Sabtu dan Minggu, 6 hingga 7 Mei 2023, sekolah melaksanakan Rapat Kerja Pimpinan (Rakerpim). Pesertanya adalah kepala sekolah, wakil kepala urusan, staf, koordinator bidang dan kepala tata usaha sekolah. Dasar kegiatan ini adalah kegiatan yang disusun dalam RKAS tahunan yang disusun tahun 2022.
Bapak Tri Hari Nurdi, M.Pd., selaku Waka Humas menyampaikan bahwa tujuan dilaksanakannya Rakerpim ini adalah untuk mempersiapkan laporan atau evaluasi program sekolah yang telah berjalan dan merumuskan program sekolah untuk tahun ajaran 2023/2024, sebelum dikomunikasikan pada rapat kerja guru dan tenaga kependidikan sekolah (GTK).
“Saya berharap, Rakerpim bisa memunculkan rumusan program yang baik untuk bisa disepakati oleh seluruh GTK SMA Muhi dalam rapat kerja, serta memberikan kemajuan yang nyata bagi sekolah.” tutup beliau. (YUD)